Cara Merubah URL Youtube Menjadi Sesuai Nama Channel 2019 - Assalamu'alaikum teman-teman, Bagaimana sih rasanya mempunyai url youtube secara custom ? Awalnya saya mengira bahwa mendapatkan custom url youtube harus ada syarat yang sangat tinggi.
Misalnya mempunyai Subscriber yang diatas 100K alias sudah mendapatkan Silver Play Button. Ternyata eh ternyata saya mendalami lagi dari kasus tersebut ada kabar baik andapun bisa merubah url youtube secara kustom !
Jika anda sudah memenuhi syarat, Anda dapat
mendapatkan URL kustom (alamat web yang mudah di ingat) kepada penggemar yang memang sering mengakses channel youtube Anda. Bagaimana bentuk
URL youtube kustom tersebut ? Anda bisa merubah seperti ini
youtube.com/namakustomanda atau
youtube.com/c/namakustomanda.
Anda dapat memilih URL kustom sesuai dengan nama yang ditampilkan atau URL unik masih tersedia yang dapat digunakan. Memiliki URL kustom ini dengan catatan anda tidak bisa menggunakan lebih dari satu URL kustom youtube dalam satu akun.
Cara Mendapatkan URL Custom Channel Youtube
Berbicara dengan persyaratan, kita akan bahas lagi. Lah apa saja persyaratan yang harus kita penuhi untuk mendapatkan URL custom channel youtube ini ? Sebagian besar ini memang sangat mudah sekali para Youtubers, diantaranya:
- Memiliki 100 subscriber atau lebih
- Berusia minimal 30 hari
- Telah mengupload foto sebagai ikon channel
- Telah mengupload header channel
Jika anda sudah merasa memenuhi syarat diatas, maka anda sudah bisa berhak mendapatkan url custom dalam akun yang sudah terpenuhi. Akan tetapi setelah menggunakan URL custom tidak bisa dipindah atau ditransferkan kepada akun lainnya.
Cara Setting URL Custom Channel Youtube
Pastikan Anda sudah menyiapkan nama untuk URL custom sebelum diklaim, misalkan nama youtube Anda tidak sesuai maka silahkan untuk diganti terlebih dahulu dengan cara menuju
Setelan > Klik link
Edit di Google.
Langkah Pertama
Silahkan untuk login gmail dan pergi menuju laman youtube,com
Langkah Kedua
Pilih gambar icon youtube di kanan pojok atas, Lalu
Setelan/Settings > Advanced settings
Langkah Ketiga
Pada tampilan
Advanced settings terdapat tampilan lagi salah satunya
Channel settings. Sudah terlihat dari link tersebut
"Clain it here".
Langkah Keempat
Langsung saja dengan
Change URL. Karena ini yang tersedia, kalau anda ingin merubahnya silahkan rubah dengan nama channel youtube kalian pada settingan nama di halaman Google.
Confirm Change saja.
Jika sudah melakukan tahap diatas, maka anda tinggal menunggu beberapa saat. Lalu uji coba URL youtube yang telah di custom tadi. Untuk contoh dan hasilnya akan seperti dibawah ini.
Nah, sekarang kita sudah bisa mengujungi channel youtube kita dengan memberikan link URL custom kepada penonton setia kita. Jadi menggunakan
url channel youtube custom dapat lebih mudah di ingat dibandingkan url asli bawaan.
Baca Juga : Cara Memasang Video Youtube di Blog
Demikian saja penjelasan singkat dari saya tentang cara merubah link youtube sesuai nama channel. Jika bermanfaat silahkan share artikel ini dan kalau Anda masih bingung tinggalkan komentar dibawah ini. Terima kasih